Senin, 16 Januari 2012

on Leave a Comment

Cara Bikin Blog Gratis

Salam sahabat Adam. pada postingan kali saya akan membahas tentang bagaimana cara membuat Blog Gratisan . Klo ada yang gratis knapa ga dicoba. hehe. Dan salah satu blog yang kaya akan fitur adalah blogspot/blogger. Mengenai fitur-fitur apa saja yang ada di blogspot kalian bisa bisa melihatnya DISINI. Blogspot ini adalah hosted service milik google dan keuntungannya blog kita nantinya akan sangat mudah terindeks ke search engine'a mbah google. 
Baiklah, langsung saja kita praktekkan bagaimana cara membuat blog Gratis miliknya Mbah Google.


1. Langkah pertama membuat blog syaratnya adalah memiliki email. Bisa dari yahoo ataupun Gmail. tapi usahakan menggunakan email milik Google yaitu Gmail. karna akan mempermudah kita nantinya dalam proses pendaftaran blogspot maupun adsense. Untuk yang belum memiliki akun email, agan bisa coba ikuti tutorial :
2. Yang sudah punya akun email , terus buka alamat Blogger/Blogspot (http://blogger.com) untuk mulai mendaftar. Jika sudah,akan nongol kaya gambar dibawah ini: 
3. Lalu Klik GET STARTED. Dan akan nampak nongol seperti gambar dibawah ini: 
Masukkan alamat Email yang telah dibuat/sudah ada. Lalu Ketik ulang alamat emailnya. Jika sudah masukkan password blog yang akan ente buat.. usahakan passwordnya rumit terdiri dari huruf kecil besar dan angka dan mudah diingat(tapi Jangan K4y4k 93Ne) . Lalu ketik ulang passwordnya/sandi. Selanjutnya isi nama tampilan blog ente (yaitu penulis blog, sesuaikan dgn nama ente/bebas). Lalu masukkan tanggal lahir ente dipisah dengan tanda (/). selanjutnya masukkan kode-kode yang diberikan dan ketikkan ulang pada kolom yang telah disediakan. dan terakhir centang kotak penerimaan persayaratan. Jika telah benar semua maka berlanjut ke sesi berikutnya. KLIK LANJUTKAN. Dan berlanjut ke tampilan berikutnya seperti gambar dibawah ini : 
4. Judul Blog. isilah sesuai dengan keinginan sampeyan. judul blog adalah judul keseluruhan blog yang akan diletakkan di bagian heading/kepala Blog kita. contoh: Tutorial Blog, Free Download Software, Gudang MP3 , Mulung gratis , Senggol Bacok & Lirik dsb. Selanjutnya membuat alamat blog yang akan kita buat (URL). contoh: adambagaskara.blogspot.com ,dsb. dan cek ketersediaan, apakah alamat yang kita buat  tersedia atau tidak, jika tidak coba lagi dengan kata-kata yang yang tersedia dari blog atau coba kata lainnya yang menarik, jika tersedia KLIK LANJUTKAN untuk ke proses berikutnya.

5. Proses selanjutnya yaitu pemilihan Template Blog, Pilih template blog yang telah disediakan blogspot. jika sudah KLIK LANJUTKAN. dan selamat blog yang anda buat telah jadi !!!
6. Lalu mulailah Blogging dengan memasukkan artikel yang ingin sampeyan buat, bisa berupa teks, gambar juga video. dan seperti inilah tampilan untuk memposting artikel.
Tampilan Lama

Tampilan Baru
7. masukkan judul postingan/artikel, isi artikel kamu yang ingin dibuat pada kotak besar entri, dan sebuah entri dapat dikelompokkan atau kata kunci dengan menggunakan label. dan jika sudah terbitkan entri. dan jadilah postingan blog pertama lo. Dan entri artikel yang agan buat akan nampak dihalaman utama Blog, Contohnya seperti gambar dibawah ini :
Dan Selesai Sudah Cara membuat Blog
Selamat Mencoba ...
Diberdayakan oleh Blogger.

About Me

Foto Saya
Adam Bagaskara
Namaku Adam Bagaskara, lahir di Jakarta pada 10 Desember 1997. Kini sedang menjalani studi S1 di Universitas Negeri Jakarta dengan Program Studi Teknologi Pendidikan.
Lihat profil lengkapku

Anda Pengunjung ke ..